JAKARTA - Pagi ini terjadi ledakan di sekitar Monas, Jakarta Pusat. Polisi langsung menuju ke lokasi.
Juru Bicara Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus membenarkan hal itu ketika dihubungi pagi ini."Sedang menuju TKP," katanya singkat.
Dia belum mengetahui ada tidaknya korban akibat peristiwa ini. Belum diketahui sumber ledakan. Ia hanya mengatakan, ledakan terjadi di Monas.(E-2)